Gunung Sinabung

 
Cerita Pendaki Saat Meletusnya Gunung Sinabung

Forumhijau.com – Seorang anggota Mahasiswa Pecinta Alam (#Mapala) Hukum Universitas Syiah Kuala, Arief Ariandi, berada di puncak gunung #Sinabung ketika gunung tersebut meletus pada Minggu dinihari, 15 September 2013.

Arief mendaki Sinabung bersama 3 temannya pada Sabtu, 14 September 2013. Dia mengaku merasakan langsung getaran ketika gunung tersebut meletus. Tenda tempaT dia menginap di puncak gunung berada sekitar 30 meter dari kawah gunung Sinabung. Berikut cerita Arief ketika detik-detik meletusnya Sinabung:

Kami terdiri dari 4 orang, saya sendiri, Fikri Fachriza (anggota Mapala Parintal USU Medan), Henry Bambang Setiawan dan Rabisma Iska. Kami mendaki gunung Sinabung pada Sabtu tanggal 14 September 2013 pukul 11.00 Wib. Kami tiba di puncak sekitar pukul 17.00 WIB.

Suasana begitu berbeda saat itu. Kami melihat matahari terbenam yang begitu terang. Kami sempat mengabadikan beberapa momen saat itu.

Magrib tiba, kami melaksanakan salat magrib berjamaah di puncak. Pukul 23.00 WIB, kami istirahat.

Minggu dinihari, sekitar pukul 3.00 WIB, kami terbangun karena merasakan getaran kecil. Ketika melihat ke luar tenda, ternyata asap hitam tebal tampak jelas keluar dari kawah gunung Sinabung yang hanya berjarak sekitar 30 meter dari tenda kami.

Kami panik, kami berlari meninggalkan puncak dengan meninggalkan tenda dan semua perlengkapan kami. Sungguh mengerikan membayangkan kejadian pada waktu itu. Ketika kami turun, abu letusan Sinabung beterbangan sehingga membuat kami sulit bernafas.

Ketika turun, kami berjumpa dengan tim pendaki lain di shelter 3 yang sedang menuju ke puncak. Kami katakan kalau Sinabung meletus, tapi mereka tetap mendaki. Pukul 7.00 WIB, di setengah perjalanan turun, kami memutuskan naik lagi untuk mengambil barang-barang kami yang tertinggal di puncak.

Di puncak kami menyaksikan lagi gumpalan asap yang keluar dari kawah Sinabung. Sayangnya, baterai kamera kami habis dan tidak bisa mengabadikan momen tersebut.

Setelah turun lagi, pukul 11.00 WIB, kami tiba di tempat masyarakat kampung kaki gunung yang sedang mengungsi. Abu dari kawah Sinabung masih menyelimuti kawasan sekitar gunung hingga Brastagi.

- Terkait: #FHI_Pendaki

©[ www.forumhijau.com | FHI/Atjehlink]

Follow us: @ForumHijau_ID
 
# Kolom Iklan #

kami cikarsya solution menyediakan layanan :
  1. paket wisata Yogyakarta "Gua Pindul, Rafting Oya dan Lainnya", Karimun Jawa "Jepara", Bali, Lombok dan lainnya.
  2.  tempat pembuatan jaket, kaos dan kemeja komunitas, organisasi maupun instansi
  3. Les dan Privat SD, SMP hingga SMA sederajat khusus Daerah Istimewa Yogyakarta "DIY"
  4. pemesanan Cover Motor "VerMot" Nasional
  5. Merchandise Pernikahan Yang Murah Meriah
  6. Percetakan Kalender, Brosur, Pamflet, Leaflet dan Banner yang Murah.
  7. Paket Outbond Yang Murah, Meriah dan Menantang
  8. Paket Wisata Adventure "Pendakian dan Penelusuran Gua"
  9. Penyewaan Alat Pendakian dan Adventure 
Informasi lebih lanjut hubungi 089671454046

Alamat Kantor :
Gang Sahabat Sunten RT 08/32 Banguntapan Bantul Yogyakarta 55198

 http://cikarsya.blogspot.com "Blog Resmi Swalayan Cikarsya Solution"

http://jajan-wae.blogspot.com "Blog Resmi Canefa Snack and Catering"

http://order-wisata.blogspot.com "Blog Resmi Ma Wi Tour and Travel"

http://pusat-order.blogspot.com "Blog Resmi Pemesanan Jaket, Kaos dan Kemeja"

http://order-merchadise.blogspot.com "Blog Resmi Pemesanan Merchandise"


Catatan Mohon Untuk di Cermati : 

Untuk memastikan ketersediaan produk mohon untuk menghubungi nomor tersebut.

Harga dapat berubah sewaktu-waktu.

dan anda juga bisa melakukan negosiasi jika merasa keberatan dengan harga yang kami berikan.

Jangan mengirimkan dana jika kita belum saling sepakat. 

Jika berkenan mohon untuk memberikan testimoni dengan mengunjungi :
http://cikarsya.blogspot.com/2012/12/testimoni.html
  

Cikarsya dot Blogspot dot com "http://cikarsya.blogspot.com" merupakan tempat belanja terbaik dan halal serta berkualitas.

sebuah layanan yang disediakan oleh cikarsya solution.

Sumber: http://order-wisata.blogspot.com/2013/08/sewa-mobil-yogyakarta.html#ixzz2dHY4ezuy
Follow us: @syarifain_ on Twitter | cikarsya.yogyakarta on Facebook

Posting Komentar

0 Komentar