Cara Booking Pendakian Gunung Semeru Secara Online

Cara Booking Pendakian Gunung Semeru Secara Online

Berikut ini ada informasi menarik bagi Anda yang ingin melakukan booking pendakian Gunung Semeru. Saya akan memberikan step by step bagaimana cara membooking pendakian Gunung Semeru secara online melalui situs resmi TNBTS. Sebelumnya saya ingin informasikan bahwa jalur pendakian Gunung Semeru saat ini masih ditutup untuk umum. Jalur pendakian Gunung Semeru baru akan dibuka pada tanggal 25 April 2013 mendatang, ya sekitar sepuluh harian lagi lah (baca beritanya disini). Ok langsung saja berikut ini prosedur booking pendakian Gunung semeru secara online melalui wesite TNBTS.
Website TNBTS yang beralamatkan di www.bromotenggersemeru.com baru akan aktif & bisa digunakan untuk booking pendakian Gunung Semeru secara online pada tanggal 1 Mei 2013 nanti. Kegiatan pendakian ke Gunung Semeru dibatasi hanya untuk 3 hari 3 malam saja, kecuali untuk kegiatan penelitian (dengan SIMAKSI peneltian) bisa lebih dari 3 hari 3 malam. Bagi mereka yang sudah tidak sabar dan sudah merasa booking secara online sebelum tgl 1 Mei 2013, tidak akan disetujui dan belum bisa berlaku bookingannya (dikarenakan website TNBTS masih dalam percobaan).

Pada tanggal 1 Mei 2013 nanti, booking online dibatasi hingga sampai dengan 31 Agustus 2013. Sebulan kemudian (misalnya tgl 1 Juni 2013), booking online akan selalu terus ditambah untuk satu bulan ke depan setelah bulan Agustus (misalnya hingga tgl 30 September 2013) dan seterusnya.

Oleh karena itu, segala informasi yang bertentangan (berbeda) dengan informasi yang dari FB & GRUP FB misalnya :
1.  Pembukaan jalur pendakian ke Gunung Semeru, 
2.  Acara pendakian massal ke Gunung Semeru, 
3.  Acara lomba lintas alam di jalur pendakian Gunung Semeru, 
4.  Acara outbond tour di jalur pendakian Gunung Semeru, 
5. Acara berkemah massal di Ranu Kumbolo, 
6. Acara silaturahmi/reuni massal di Ranu Kumbolo/Kalimati/Puncak Mahameru, 
,7. dsb.
 adalah diluar tanggung jawab TNBTS.

 Cara Booking Online Pendakian Gunung Semeru :

 
1.
Untuk pendakian dari tanggal 26 April – 1 Mei 2013, para calon pendaki tidak perlu booking dahulu, tapi langsung ke Ranupani, beli & bayar tiket di sana, kemudian sudah bisa langsung mendaki. Sedangkan untuk pendakian tanggal 2 Mei dan seterusnya, harus booking online dulu di www.bromotengger.semeru.com.

2. Setelah tanggal 1 Mei 2013, semua calon pendaki Gunung Semeru tidak perlu repot-repot menelepon kesana-kemari, tidak perlu booking-bookingan atau titip salam tempel dengan mendatangi kantor BBTN BTS di Malang maupun kantor Resort Ranupani, tapi cukup mendaftar di www.bromotenggersemeru.com.


3. Para calon pendaki tidak perlu pusing-pusing dan tidak perlu repot-repot memikirkan kuota, karena tidak lama setelah Anda mendaftar di website TNBTS, Anda (penanggung jawab/ketua kelompok yang mendaftar di website tersebut) secara otomatis akan menerima e-mail, apakah Anda boleh atau tidak boleh mendaki pada tanggal T1 rencana pendakian & tanggal T2 kepulangannya.

4. Ketika Anda booking online & mengisi rencana tanggal T1 pendakian (Berangkat) & tanggal T2 kepulangnya (Pulang), kemudian berlanjut (untuk proses selanjutnya) dengan pengisian jumlah anggota (sekali booking online minimal untuk 3 orang & maximal utk 10 orang, jika lebih dari 10 orang maka harus booking lagi untuk grup berikutnya dengan nama ketua/penanggung jawab yg berbeda), nama-nama yang akan mendaki, nomor HP/telepon, alamat masing-masing pendaki, berarti Anda boleh/bisa mendapat jatah pendakian pada tanggal T1 & T2 tersebut. 

5. Jika Anda booking online & mengisi rencana tanggal T1 pendakian & tanggal T2 kepulangnya, namun tidak bisa berlanjut pada proses selanjutnya, itu berarti Anda harus segera mengganti rencana tanggal T1 pendakian & taggal T2 kepulangan Anda, sampai ke proses selanjutnya muncul & bisa berlanjut ke pengisian jumlah anggota, nama-nama yang akan mendaki, nomor HP/telepon, alamat masing-masing pendaki.

6. Bagi yang sudah berhasil mengisi jumlah anggota, nama2 yg akan mendaki, nmr HP/tlp, alamat masing2 pendaki, ketua/penanggung jawab kelompok tinggal menunggu balasan e-mail dari TN BTS & kode booking izin pendakian yg menyatakan anda sdh bisa mendaki dgn seluruh anggota kelompok anda pada tgl & hari H yg anda rencanakan tsb.


7. Jika Anda
(ketua/penanggung jawab kelompok yang booking online) menerima e-mail yang menyatakan Anda/rombongan Anda boleh mendaki pada hari H yang Anda tentukan tersebut, jangan lupa memprint out e-mail tersebut (karena ada kode bookingnya) untuk dibawa & diperlihatkan kepada petugas Ranupani TN BTS di loket pembelian tiket.

8.
Bagi yang sudah dibolehkan mendaki, maka pada tanggal T1, Anda langsung datang ke Loket Tiket Ranupani (jangan & tidak boleh ke kantor BBTN BTS di Malang atau kantor SPTN II Tumpang), untuk membayar tiket mendaki dan menyerahkan :

Print out e-mail yg menyatakan Anda dibolehkan untuk mendaki Gunung Semeru.
• Surat Keterangan Dokter (dibuat di tempat asal masing-masing) untuk masing-masing pendaki (bukan untuk kelompok).
• Foto copy KTP/Kartu Mahasiswa/Kartu Pelajar untuk masing-masing pendaki (bukan untuk kelompok).
• Satu helai meterai Rp. 6.000,-


9. Setelah point 1 – 8 terpenuhi, Anda dipersilakan menyewa PORTER jika Anda memang memerlukannya (kalau tidak perlu ya tadak usah karena hal ini bukan paksaan). Porter Anda selain bisa Anda tugaskan untuk membawa barang2 bawaan Anda, juga bisa digunakan sebagai guide Anda. Upah seorang porter adalah Rp. 150.000,- per hari, tapi jika akan digunakan untuk kegiatan pendakian & bermalam (berkemah), biasanya minimal untuk 2 hari. 


Tambahan. Jika Anda menyewa porter, berarti Anda sudah membantu meningkatkan kesejahteraan penduduk sekitar TNBTS, khususnya masyarakat Desa Ranupani (karena mereka umumnya dari Desa Ranupani).


sumber : Akun Facebook Resmi TNBTS


OK, akhir kata saya berharap semoga artikel seputar langkah-langkah booking pendakian Gunung Semeru ini bermanfaat bagi teman-teman yang ingin mendaki Gunung Semeru. Ingat, taati peraturan yang ada agar pendakian Anda berjalan dengan aman dan lancar. Jangan lupa bawa turun lagi sampahnya, karena gunung memang bukan tempat sampah. Salam sukses dan hijau alamku.
SPACE IKLAN
Judul: Cara Booking Pendakian Gunung Semeru Secara Online
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh camie ayapoe

# Kolom Iklan #

kami cikarsya solution menyediakan layanan :
  1. paket wisata Yogyakarta "Gua Pindul, Rafting Oya dan Lainnya", Karimun Jawa "Jepara", Bali, Lombok, Pangandaran, Pendakian Gunung Semeru, Pendakian Gunung Merbabu, Pendakian Puncak Mahameru, Pendakian Gunung Merapi, Pendakian Gunung Sumbing dan lainnya termurah start form Kota Ngayogyakarta Hadiningrat.
  2.  tempat pembuatan jaket, kaos dan kemeja komunitas, organisasi maupun instansi.
  3. Les dan Privat SD, SMP hingga SMA sederajat khusus Daerah Istimewa Yogyakarta "DIY"
  4. pemesanan Cover Motor "VerMot" Nasional
  5. Merchandise Pernikahan Yang Murah Meriah
  6. Percetakan Kalender, Brosur, Pamflet, Leaflet dan Banner yang Murah.
  7. Paket Outbond Yang Murah, Meriah dan Menantang
  8. Paket Wisata Adventure "Pendakian dan Penelusuran Gua"
  9. Penyewaan Alat Pendakian dan Adventure 
Informasi lebih lanjut hubungi 089671454046

Alamat Kantor :
Gang Sahabat Sunten RT 08/32 Jomblangan Banguntapan Bantul Yogyakarta 55198

 http://cikarsya.blogspot.com "Blog Resmi Swalayan Cikarsya Solution"

http://jajan-wae.blogspot.com "Blog Resmi Canefa Snack and Catering"

http://order-wisata.blogspot.com "Blog Resmi Ma Wi Tour and Travel"

http://pusat-order.blogspot.com "Blog Resmi Pemesanan Jaket, Kaos dan Kemeja"

http://order-merchadise.blogspot.com "Blog Resmi Pemesanan Merchandise"


Catatan Mohon Untuk di Cermati : 

Untuk memastikan ketersediaan produk mohon untuk menghubungi nomor tersebut.

Harga dapat berubah sewaktu-waktu.

dan anda juga bisa melakukan negosiasi jika merasa keberatan dengan harga yang kami berikan.

Jangan mengirimkan dana jika kita belum saling sepakat. 

Jika berkenan mohon untuk memberikan testimoni dengan mengunjungi :
http://cikarsya.blogspot.com/2012/12/testimoni.html
  

Cikarsya dot Blogspot dot com "http://cikarsya.blogspot.com" merupakan tempat belanja terbaik dan halal serta berkualitas.

sebuah layanan yang disediakan oleh cikarsya solution.

Sumber: http://order-wisata.blogspot.com/2013/08/sewa-mobil-yogyakarta.html#ixzz2dHY4ezuy
Follow us: @syarifain_ on Twitter | cikarsya.yogyakarta on Facebook

Posting Komentar

0 Komentar